Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani

Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani - Hallo sahabat INI POST, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Berita, Artikel Berita dini hari, Artikel Berita hangat, Artikel Berita harga, Artikel Berita hari ini, Artikel Berita islam, Artikel Berita jalanan, Artikel Berita kemarin, Artikel Berita malam ini, Artikel Berita politik, Artikel Berita terbaru, Artikel Berita war, Artikel ini Berita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani
link : Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani

Baca juga


Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Lapas Palangkaraya.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Lapas Palangkaraya.
Palangkaraya – Ratusan narapidana (Napi) muslim di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A palangkaraya mendapat siraman rohani pada acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 Hijriyah. Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Al-Istighfar, Lapas setempat, Rabu (28/12/2016).
Kepala Lapas, Ridar Sutaryanto mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dapat menambah rasa iman dan taqwa setiap napi, sehingga dikemudian hari para warga binaan itu bisa mengubah perilakunya menjadi lebih baik.
Sementara itu, PLT Kadivpas Kemenkumham Kalteng Sardiaman Purba mengatakan, peringatan ini merupakan salah satu pola pembinaan di Lapas. Di sisi lain, ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga binaan yang selama ini bersama-sama menjaga kondusifitas Lapas sehingga semua berjalan aman dan tertib.
“Tentu ini terjadi karena telah terbina dengan baik. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Provinsi Kalteng dan juga palangkaraya. Karena kami lihat selama ini perhatian pemerintah ke Lapas begitu besar,” ucap Purba.
“Baik bidang keterampilan, pembinaan maupun mental agama. Oleh sebab itu, bapak Kepala Kantor Wilayah Kemekumham Kalteng menyampaikan terimakasih kepada pemda dan harapannya koordinasi kerjasama mudahan bisa ditingkatkan,” imbuhnya.
Menurutnya, ada tiga komponen sistem pembinaan yang saling bersinergi. Yakni pegawai pemasyarakatan, masyarakat dan warga binaan. “Semuanya harus bersinergi. Kami juga berharap, selesai menjalani pidana, semua warga binaan bisa menjadi lebih baik. Bisa menjadi warga yang berbaur dengan masyarakat dan ikut serta dalam pembangunan. Salah satunya seperti ini, Maulid Nabi. Tentu ini menambah ilmu agama,” tutur Purba. (budi yulianto/n)
Sumber : borneonews.co.id


Demikianlah Artikel Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani

Sekianlah artikel Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ratusan Napi Lapas Palangkaraya Dapat Siraman Rohani dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2016/12/ratusan-napi-lapas-palangkaraya-dapat.html

Related Posts :