Judul : Dituntut Profesional, Honor Perawat Hanya Rp.250 ribu
link : Dituntut Profesional, Honor Perawat Hanya Rp.250 ribu
Dituntut Profesional, Honor Perawat Hanya Rp.250 ribu
Lombok Tengah, sasambonews.com,- Perawat dituntut profesional dalam melayani pasien namun honornya masih sangat kecil yakni Rp.250 ribu.Ketua Persatuan Perawat Indonesia H.L.Najmul Erfan mengatakan pemerintah menuntut perawat untuk profesional namun honornya sangat rendah. "Honor PTT saja Rp.250 ribu sementara honor tenaga sukarela tidak digaji sepeserpun, kendati demikian karena sudah disumpah untuk melayani kami tetap layani" ungkapnya.
Harusnya kata Najmul, antara profesionalitas harus berbanding lurus dengan upah. "Kalau rumah sakit lain sudah diatas UMR" terangnya.
Dia menambahkan pemerintah saat ini jumlah perawat PTT sebanyak 190 orang sedangkan Sukarelawan 120 orang lebih.
Sementara itu Bupati Lombok Tengah H.M.Suhaili mengatakan pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan perawat hanya saja keterbatasan kemampuan daerah. "Perawat jangan hanya minta haknya saja tetapi juga kewajibannya" paparnya.
Dia menilai profesionalitas perawat perlu ditingkatkan sebab dia menilai kuwalitas perawat masih jauh dari harapan. Am
Demikianlah Artikel Dituntut Profesional, Honor Perawat Hanya Rp.250 ribu
Sekianlah artikel Dituntut Profesional, Honor Perawat Hanya Rp.250 ribu kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Dituntut Profesional, Honor Perawat Hanya Rp.250 ribu dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2017/03/dituntut-profesional-honor-perawat.html