Judul : Target 2017, Disbun Tuntaskan Program ODSK
link : Target 2017, Disbun Tuntaskan Program ODSK
Target 2017, Disbun Tuntaskan Program ODSK
Kadis Perkebunan Sulut Refly Ngantung |
Hal ini tegaskan oleh Kepala Dinas Perkebunan Daerah Provinsi Sulut Refly Ngantung kepada awak media, Rabu (26/7/2017) siang tadi di ruang kerjanya.
Ia mengatakan program unggulan Dinas Perkebunan Daerah dalam upaya mendukung program Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan (ODSK), akan menuntaskan target tahun 2017 ini untuk semester dua (II).
"Kita akan mengoptimalkan politik anggaran baik, APBNP maupun APBD 2017 ini untuk memenuhi kebutuhan program 2017 yang belum sempat terakomodir pada APBD murni 2017, agar bisa menjawab tentang program ODSK dengan sentuhan-sentuhan meningkatkan produksi melalui pemberian sarana produksi secara cuma-cuma kepada petani sehingga dapat mengdokrat perekonomian masyarakat tingkat bawah seiring pertumbuhan pariwisata, serta menyiapkan bahan baku dalam hal ini kelapa merupakan incaran turis China," ungkapnya.
Lanjutnya, Dinas Perkebunan terus berkonektivas dengan sektor lainnya seperti, Dinas Perindag, Dinas Pariwisata. "Jadi, kita ini merupakan satu kesatuan yang tidak boleh dipisahkan, oleh karena dari satu sisi menyiapkan destinasi," katanya.
Disisi lain kata dia, program yang sementara berjalan untuk bantuan benih ada sekitar 540 benih bibit mencakup, bibit kelapa, cengkih, pala, kopi, cacao.
"Tapi kedepan pemerintah pusat melirik bahwa potensi Sulut perlu didorong dengan bantuan-bantuan peralatan yang canggih agar pengelolaan lebih berkualitas demi terwujudnya program ODSK menuju Sulut Hebat," pungkasnya.
(ROKER)
Demikianlah Artikel Target 2017, Disbun Tuntaskan Program ODSK
Sekianlah artikel Target 2017, Disbun Tuntaskan Program ODSK kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Target 2017, Disbun Tuntaskan Program ODSK dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2017/07/target-2017-disbun-tuntaskan-program.html