Judul : Buka Pameran Pembangunan, OLLY: Ini Sebagai Ajang Promosi Daerah
link : Buka Pameran Pembangunan, OLLY: Ini Sebagai Ajang Promosi Daerah
Buka Pameran Pembangunan, OLLY: Ini Sebagai Ajang Promosi Daerah
Gubernur Sulut Olly Dondokambey Melakukan Pemukulan Tambur Pertanda Telah Di Buka Pameran Pembangunan dan Promosi Daerah Sulut Tahun 2017. |
Gubernur Sulut Olly Dondokambey mengatakan pameran pembangunan dan promosi daerah ini memang termasuk salah satu agenda dalam rangkaian HUT Sulut yang paling sering ditunggu masyarakat.
"Apalagi banyak hal menarik yang bisa dilihat di setiap stand, baik stand kabupaten/kota, SKPD provinsi, TNI/Polri, hingga lembaga pemerintah dan swasta, perguruan tinggi, serta organisasi non pemerintah lainnya. Aneka produk, termasuk komoditi unggulan, potensi daerah, lokasi wisata, hingga beragam hasil pembangunan ditampilkan di expo ini," kata Gubernur Sulut.
Lanjut Gubernur Olly pameran promosi ini menjadi ajang menunjukkan produk berkualitas daerah masing-masing.
"Ini merupakan langka nyata untuk memberikan kepada masyarakat luas terlebih khusus masyarakat Sulut akan potensi daerah yang tersebar di 15 Kab/Kota serta bagaimana perkembangannya disetiap daerah yang ada di bumi nyiur melambai Sulut," tukasnya.
Tak lupa juga Gubernur Olly mengajak kepada masyarakat Sulut untuk meluangkan waktu untuk mengunjungi pameran pembangunan ini karena banyak produk-produk unggulan daerah serta jadi wahana hiburan.
Pameran pembangunan kali ini diikuti stand SKPD, pemerintah 15 kabupaten kota, TNI /Polri, instansi vertikal BUMN/BUMD, perbankan dan swasta, serta UKM.
Turut hadir, Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw, Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw, Ketua TP-PKK Sulut Rita Dondokambey Tamuntuan, Forkopimda, Wakil Ketua TP-PKK Sulut Kartika Devi Tanos, Bupati/Walikota Sse Sulut.
Usai membuka pameran pembangunan 2017, Gubernur Olly Dondokambey bersama Forkopimda langsung mengunjungi sejumlah stand dan selanjutnya menyaksikan kejuaraan tinju amatir Olly Dondokambey Cup tahun 2017, antar Kab/Kota yang ada di Sulut.
(ROKER)
Demikianlah Artikel Buka Pameran Pembangunan, OLLY: Ini Sebagai Ajang Promosi Daerah
Sekianlah artikel Buka Pameran Pembangunan, OLLY: Ini Sebagai Ajang Promosi Daerah kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Buka Pameran Pembangunan, OLLY: Ini Sebagai Ajang Promosi Daerah dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2017/09/buka-pameran-pembangunan-olly-ini.html