Judul : Bupati CEP Terima Dana Hibah IPDMIP
link : Bupati CEP Terima Dana Hibah IPDMIP
Bupati CEP Terima Dana Hibah IPDMIP
MINSEL, Elnusanews - Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu SE, memenuhi undangan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Direktorat Jenderal Sumberdaya Air. Pertemuan yang berlangsung di Hotel Bidakara Jakarta (14/2/2018) siang tadi, sehubungan dengan telah diterbitkannya Surat Penetapan Pemberian Hibah (SPPH) nomor: S 591 MK.7 2017 tanggal 6 Desember 2017 dalam kegiatan Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program (IPDMIP). Dalam pertemuan ini, CEP sapaan akrab Bupati Tetty Paruntu, diberikan kehormatan mewakili sebanyak 74 Kabupaten Se-Indonesia untuk penandatanganan Perjanjian Hibah Daerah (PHD) oleh ADB (Asian Development Bank), IFAT (Internasional Found Of Development) dan AIF (Asean Infrastruktur Found) . Kabag Humas dan Protokoler Kabupaten Minahasa Selatan Henri Palit, SH mengatakan, penandatanganan Hibah ini merupakan perjuangan serta bentuk usaha dan kerja keras Bupati dalam pengembangan Infrastruktur yang ada di Minahasa Selatan. "Kita masyarakat Minahasa Selatan, harus berbangga mempunyai seorang pemimpin seperti Bupati CEP yang tak pernah lelah dalam memperjuangkan segala kebutuhan masyarakat serta sangat peduli dengan pembangunan yang sementara dijalankan saat ini, Pungkas Palit. (Rela)Demikianlah Artikel Bupati CEP Terima Dana Hibah IPDMIP
Sekianlah artikel Bupati CEP Terima Dana Hibah IPDMIP kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bupati CEP Terima Dana Hibah IPDMIP dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2018/02/bupati-cep-terima-dana-hibah-ipdmip.html