Judul : 187 CPNS Kabupaten Mitra di Bekali
link : 187 CPNS Kabupaten Mitra di Bekali
187 CPNS Kabupaten Mitra di Bekali
MITRA, Elnusanews - Sebanyak 187 Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) yang baru lulus seleksi di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dibekali. Pembekalan dilakukan oleh Bupati Minahasa James Sumendap diwakili oleh Asisten satu Drs GH Mamahit bertempat di Sport Hall Kantor Bupati Mitra, Rabu 9/1/2019.Mamahit dihadapan ratusan CPNS mengatakan jika nanti PNS di Kabupaten Mitra, hendaklah memiliki rasa menghargai yang tinggi terhadap rekan kerja dan pimpinan. Selanjutnya Mamahit juga mengatakan bahwa Abdi Negara harus saling menghormati dan saling menghargai.
“Kelak nanti kita akan menjadi pimpinan, oleh sebab itu Menghormati pimpinan adalah hal mutlak bagi Abdi Negara.” Ujar Mamahit. Dikesempatan itu, Mamahit juga berpesan agar sebagai Abdi Negara nanti, kita harus saling mengakui kemampuan orang lain, dan tunjukkan prestasi dan dedikasi yang tinggi dalam pengabdian nanti.
“Saya juga tak lupa berpesan agar CPNS yang lulus tes ini agar mengikuti semua persyaratan yang dikeluarkan Pemkab Mitra, dan itu mutlak. Batas melengkapi berkas hingga 27 Januari 2019 mendatang,” pungkasnya.
Diketahui 187 CPNS yang lulus tes ini terdiri dari, 14 orang tenaga teknis, 11 orang tenaga kesehatan, 161 tenaga guru, dan 1 orang dari honor daerah kategori dua.
Sedangkan untuk formasi sebelumnya yang disediakan Pemkab Mitra yakni, 208 formasi dengan 1.703 pelamar, 1.653 diantaranya lulus administrasi, namun hanya 187 orang yang lulus. Dimana, seleksi kompetensi kala itu ada 4-6 November 2018, dan seleksi koperensi bidang pada 9 Desember 2018 lalu. Turut hadir dalam pertemuan ini, Kepala Inspektorat Kabupaten Mitra Robert Rogahang SE dan Kepala BKPSDM Mitra Sartje Taogan SPd. (Jo)
Demikianlah Artikel 187 CPNS Kabupaten Mitra di Bekali
Sekianlah artikel 187 CPNS Kabupaten Mitra di Bekali kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel 187 CPNS Kabupaten Mitra di Bekali dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2019/01/187-cpns-kabupaten-mitra-di-bekali.html