Judul : Maurits dan Hengki Hadiri Latihan Menembak
link : Maurits dan Hengki Hadiri Latihan Menembak
Maurits dan Hengki Hadiri Latihan Menembak
BITUNG, Elnusanews - Perbakin dan Forkompinda kota Bitung melaksanakan kegiatan latihan menembak pistol dan senjata di lapangan tembak Dodik Secata B Bitung di Girian Indah, Rabu (22/9/2021).
Walikota Bitung Ir.Maurits Mantiri, MM dan wakil walikota Hengki Honandar, SE turut mengambil bagian pada momentum ini bersama Danyonmarhanlan VIII Letkol Marinir Anugerah,Dandim 1310 Bitung Letkol infanteri Benny Lesmana,Kajari Bitung Frenkie Son SH MH,staf khusus Walikota Santy Gerald Luntungan, ST, Basmi Said,MM dan Sekda Dr Audy Pangemanan.
Mulai dari tahapan menembak dengan senjata jarak pandang 100 meter menghabiskan 7 peluru, tahapan menembak pistol jarak pandang 10 meter menggunakan 10 peluru dan tahapan menembak pistol dengan sasaran 6 plat besi menggunakan 6 peluru.
Dari ketiga tahapan tersebut Walikota dan Wakil Walikota berhasil menjatuhkan 5 plat sasaran menembak pistol, demikian juga menembak dengan senjata sukses meraih angka maksimal.
Menurut Dandodik Secata B Letkol infanteri Dony Gredinad bahwa kegiatan latihan menembak akan menjadi agenda rutin,selain belajar dan berolahraga juga melatih kontrol emosional seseorang sehingga bisa mengenai sasaran.. (*)
Demikianlah Artikel Maurits dan Hengki Hadiri Latihan Menembak
Anda sekarang membaca artikel Maurits dan Hengki Hadiri Latihan Menembak dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2021/09/maurits-dan-hengki-hadiri-latihan.html