Judul : ODSK Lakukan Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Cengkeh
link : ODSK Lakukan Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Cengkeh
ODSK Lakukan Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Cengkeh
![]() |
Dinas Perkebunan Daerah Provinsi Sulut Melakukan Pengendalian Hama PBC di Kabupaten Minsel. |
Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perkebunan Daerah Provinsi Sulut Refly Ngantung kepada Elnusanews, Rabu (10/7/2019.
Dijelaskan Ngantung pada umumnya hama yang menyerang tanaman cengkeh adalah penggerek, perusak pucuk dan perusak daun. Serangan hama-hama tersebut dapat mengakibatkan pertumbuhan tanaman terganggu, produksi menurun bahkan kematian tanaman.
"Penurunan produksi cengkeh akibat serangan hama dapat mencapai 10-25%," ujarnya.
Dikatakannya hama yang paling merusak dan sering dijumpai menyerang tanaman cengkeh adalah penggerek.
"Terdapat tiga kelompok hama penggerek pada tanaman cengkeh, yaitu penggerek batang, penggerek cabang, dan penggerek ranting," ungkapnya.
Cara pengendalian hama H. semivelutina sama seperti pada pengendalian Nothopeus spp.
Ia mengatakan pemerintah ODSK dengan gerak cepat segera turun lapangan, baik sebelum panen maupun pasca panen melalui dinas perkebunan melakukan pengendalian di lapangan dengan cara mengambil dan memusnahkan telur penggerek yang menempel pada kulit batang dan menutup lubang gerekan dengan pasak kayu.
"Pemerintah ODSK tak tinggal diam dan terus melakukan pengendalian di lapangan baik dengan cara pemusnahan telur penggerek danddengan cara kimiawi dengan memasukkan insektisida/ racun pernapasan ke dalam lubang gerekan kemudian ditutup dengan pasak kayu dan menaburkan insektisida sistemik berbahan aktif carbofuran," bebernya.
Diketahui kegiatan Penerapan Pengendalian Hama Terpadu (PHT) tanaman cengkeh di Kabupaten Minahasa Selatan kecamatan Tenga, desa Pakuure 2 (Kelompok Tani Maesa dan Cita waya Esa) dan desa Pakuure 3 (Kelompok Tani Agape dan Manembo).
Pelatihan ini akan digelar diseluruh Provinsi Sulut secara bertahap antar Kabupaten/kota.
(ROKER)
Demikianlah Artikel ODSK Lakukan Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Cengkeh
Sekianlah artikel ODSK Lakukan Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Cengkeh kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel ODSK Lakukan Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Cengkeh dengan alamat link https://iniipost.blogspot.com/2019/07/odsk-lakukan-pengendalian-hama-dan.html